Nathalie Holscher Dinilai Bikin Gaduh, Sule Minta Maaf atas Nama Adzam: Sudahlah, Kasihan Anak Saya

Nama Nathalie Holscher tengah menjadi sorotan belakangan ini, mulai dari aksinya yang mengubah penampilan hingga bongkar aib Sule.

Kolase Tribun
Komedian Sule meminta maaf atas kegaduhan yang disebabkan oleh mantan istrinya, Nathalie Holscher. 

Diketahui sebelumnya, Nathalie Holscher menyebut Sule selingkuh dengan wanita lain saat keduanya masih menjalin hubungan rumah tangga.

Nathalie Holscher juga meminta Sule berhenti memberi nafkah untuk Adzam usai mendapat hujatan warganet.

Merespons hal tersebut, Sule justru tetap bersikap tenang. Ia bahkan memaklumi sikap Nathalie yang koar-koar di media sosial.

"Ya, itu hal yang wajar ya (sikapnya seperti itu). Mungkin dia sedang kesal makanya sampai seperti itu," kata Sule melansir YouTube Insert, Selasa (18/7/2023).

Baca juga: Ustaz Derry Minta Nathalie Holscher Tak Cari Pembenaran usai Lepas Hijab: Banyak-banyak Istigfar!

Sule memastikan tetap bertanggung jawab kepada putranya.

Walau, Nathalie memang memutuskan untuk tak menerima uangnya lagi.

"Ya, sampai sekarang saya masih memberikan apa yang menjadi tanggung jawab saya."

"Walaupun kami sudah masing-masing, tapi komunikasi tetap terjalin untuk Adzam," ungkapnya.

Menurut Sule, masalahnya dengan Nathalie tak begitu rumit.

Bahkan, yang terpenting baginya adalah Nathalie tak membatasi pertemuan dengan putranya.

"Kami tetap komunikasi untuk Adzam. Dia juga tidak menutup pintu untuk saya bertemu dengan Adzam kok."

"Enggak, dia enggak pernah membatasi pertemuan saya dengan Adzam. Kalau dia lagi pergi syuting, saya mau ketemu, ya enggak apa-apa juga," bebernya.

Sebagai informasi, Nathalie sempat curhat di sosial media dengan mengungkit aib sule.

Unggahan terbaru Nathalie Holscher, pamer rambut hingga siratkan jadi wanita paling bahagia.
Unggahan terbaru Nathalie Holscher, pamer rambut hingga siratkan jadi wanita paling bahagia. (Kolase Tribunnews/ Instagram)

Baca juga: Nathalie Holscher Ngamuk, Minta Sule Stop Uang Bulanan Adzam usai Banjir Hujatan: Males Ribut-ribut

Ungkap Aib Masa Lalu

Selama ini ditutup-tutupi, akhirnya Nathalie Holscher ungkap masalah rumah tangganya dengan komedian Sule.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved