20 September 2023 Hari Apa? Ini Sejarah Hari Peduli Anak Nasional

Tanggal 20 September 2023 hari apa? Berikut ini sejarah Hari Peduli Anak Nasional.

Editor: Abdul Rosid
Tribun Jogja
Tanggal 20 September 2023 hari apa? Berikut ini sejarah Hari Peduli Anak Nasional. 

TRIBUNBANTEN.COM - Tanggal 20 September 2023 hari apa? Berikut ini sejarah tiga peringatan penting.

Setiap tanggal 20 September diperingati Hari Peduli Anak Nasional.

Tak hanya itu, tanggal 20 September juga sebagai Pekan Bahagia di Tempat Kerja dan Hari Anak di Jerman.

Baca juga: Santri Gontor Nobar Film Sejarah KH Hasyim Asyari dan KH Ahmad Dahlan, Sambut 100 Tahun Milad Pondok

Hari Peduli Anak Nasional

Setiap tanggal 20 September Amerika Serikat merayakan Hari Peduli Anak Nasional.

Hari Peduli Anak Nasional ini didirikan pada tahun 2021 oleh Designetics Cares Foundation.

Yayasan ini sengaja membangun satu hari khusus untuk memperhatikan anak-anak dari berbagai masalah yang mereka derita.

Tentunya hal yang utama yakni terkait tumbuh kembang dan kesehatan mental mereka.

Untuk menciptakan anak-anak yang bahagia harus didasarkan pada lingkungan mereka yang aman dan nyaman.

Faktor lain yang mempengaruhi tumbuh kembang anak antara lain kesehatan, pendidikan, dan akses terhadap fasilitas dasar, seperti air bersih dan sanitasi.

Dengan adanya Hari Peduli Anak Nasional ini diharapkan bisa mendorong orang untuk lebih memerhatikan dan peduli kepada anak-anak. Dengan begitu akan tercipta generasi yang baik mendatang.

Baca juga: Jelajahi Kemegahan Masjid Agung Banten Lama, Ikon Provinis Banten yang Kaya Akan Sejarah

Pekan Bahagia di Tempat Kerja

Pada pekan di bulan akhir September dirayakan Pekan Bahagia di Tempat Kerja atau yang dikenal dengan International Week Of Happiness at Work. Pada tahun ini pekan tersebut dimulai pada 20 September.

Tujuan adanya pekan ini untuk mengajak para pekerja dan karyawan menciptakan suasana bahagia saat di kantor atau tempat kerja mereka.

Hal itu tentunya juga tidak terlepas dari peran perusahaan. Perusahaan yang baik tentunya mementingkan kepuasan dan kebahagiaan karyawannya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved