Penampilan Virgoun Jalani Tes Kesehatan usai Positif Narkoba, Pandangan Kosong dan Tangan Diborgol
Musisi Virgoun akhirnya tampil di hadapan publik usai ditangkap kasus narkoba.
TRIBUNBANTEN.COM - Musisi Virgoun akhirnya tampil di hadapan publik usai ditangkap kasus narkoba.
Virgoun tampak digiring oleh dua anggota Polres Metro Jakarta Barat, Jumat (21/6/2024).
Di momen itu, ayah tiga anak tersebut terlihat tertunduk dengan tangan diborgol.
Meski wajahnya tertutup masker, Virgoun sesekali terlihat melihat sekeliling.
Pandangannya tampak seperti orang kebingungan.
Baca juga: Daftar 7 Artis yang Terjerat Narkoba di 2024, Dua di Antaranya Residivis, Terbaru Musisi Virgoun
Pelantun lagu Bukti ini juga beberapa kali terlihat berusaha menutupi borgolnya.
Virgoun memakai hoodie hitam dilengkapi topi berwarna senada.
Kemunculan Virgoun untuk kali pertama setelah penangkapannya itu untuk menjalani tes kesehatan usai dinyatakan positif narkoba.
"Hasil tes kesehatan dari Bang Virgoun hari ini dinyatakan sehat. Urinnya juga positif mengandung narkotika," kata Kanit 2 Satnarkoba Polres Jakarta Barat, Iptu Rheditya Alfa Hendi, dikutip dari YouTube Kompas TV, Sabtu (22/6/2024).
Di kesempatan itu, Rheditya juga mengungkap hasil tes kesehatan teman wanita Virgoun yang ditangkap bersamaan.
"Serta dengan satu rekannya dinyatakan juga dalam keadaan sehat, dan urinnya positif narkotika," tambahnya.
Adapun pemeriksaan kesehatan untuk mengetahui kondisi Virgoun secara menyeluruh.
"Kalo kesehatan untuk mengetahui secara menyeluruh, dari denyut nadinya, tensinya, paling enggak dia tidak dalam keadaan tertekan atau panik," jelasnya.
Baca juga: Terungkap, Virgoun Isap Sabu Bareng Cewek di Indekos hingga Larut Malam, Langsung Ditangkap
Kronologi Penangkapan Virgoun
Diketahui, Virgoun diamankan pihak kepolisian karena menggunakan narkoba bersama wanita berinisial PA.
Menurut informasi dari Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Indrawienny Panjiyoga, Virgoun diamankan bersama seorang wanita berinisial PA.
| Polda Banten Ringkus 61 Tersangka Kasus Narkoba Selama Dua Bulan, Berikut Rinciannya |
|
|---|
| Inara Rusli Larang Virgoun Kenalkan Pacar Baru ke Anak Jika Bukan untuk Serius: Perjanjian! |
|
|---|
| Tersandung Kasus Narkoba dan Asusila, Kapolres Ngada AKBP Fajar Kini Dimutasi ke Yanma Polri |
|
|---|
| Warga Lebak Segel Kantor Desa Margajaya, Diduga Buntut Kades Tersandung Kasus Narkoba |
|
|---|
| Inara Rusli Sudah Punya Pasangan Baru, Masih Dari Dunia Entertaint, Siapa Sosoknya? |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.