Pilkada Cilegon

Pilkada Cilegon, Fajar Hadi Berpakaian Serba Hitam dan Peci Kunjungi Pasar Baru Merak

Fajar Hadi Prabowo, calon Wakil Wali Kota Cilegon, mengunjungi Pasar Baru Merak, Kota Cilegon, Banten pada Rabu (16/10/2024).

Editor: Glery Lazuardi
Istimewa
Fajar Hadi Prabowo 

TRIBUNBANTEN.COM - Fajar Hadi Prabowo, calon Wakil Wali Kota Cilegon, mengunjungi Pasar Baru Merak, Kota Cilegon, Banten pada Rabu (16/10/2024).

Berdasarkan pemantauan, Fajar Hadi memakai baju kaos dan peci hitam blusukan ke pasar tersebut.

Dia berkomunikasi dengan sejumlah pedagang pasar. 

“Hari ini berkunjung langsung ke pasar dan melihat perlu banyak pembenahan," ujarnya dalam keterangan yang diterima TribunBanten.com pada Rabu (16/10/2024).  

Dia mendengarkan keluh kesah para pedagang terkait modal. 

"Kami mempunyai program modal untuk masyarakat tanpa bunga," kata dia.

Baca juga: Debat Pilgub Banten: Andra Soni Kutip Novel Bumi Manusia dan Tan Malaka, Ade Sumardi Senyam-senyum

Daftar Calon Pilkada Cilegon

Pemilihan umum Wali Kota Cilegon 2024 dilaksanakan pada 27 November 2024 untuk memilih Wali Kota Cilegon periode 2024–2029.

Pemilihan Wali Kota Cilegon tahun tersebut akan diselenggarakan setelah Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024 (Pilpres) dan Pemilihan umum legislatif Indonesia 2024 (Pileg), bersamaan dengan seluruh Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.

Wali Kota petahana Helldy Agustian dapat mencalonkan diri kembali dalam Pemilihan umum Wali Kota Cilegon 2024.

Baca juga: Andra-Dimyati Ajak Warga Cilegon Saksikan Siaran Langsung Debat Perdana Pilgub Banten

Tercatat terdapat tiga pasangan calon wali kota-wakil wali kota Cilegon, yaitu

Robinsar-Fajar Hadi Prabowo

Helldy Agustian-Alawi Mahmud

Isro Mi'raj-Nurrotul Uyun

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved