Keluhan Warga Kampung Gerem Raya Cilegon yang Berada di Pinggir Gerbang PT LCI: Cuma Dapet Debunya
PT Lotte Chemical Indonesia diresmikan Presiden Prabowo di Cilegon. Warga sekitar kecewa, hanya segelintir yang bisa bekerja
Penulis: Ahmad Haris | Editor: Abdul Rosid
Laporan Reporter TribunBanten.com, Ahmad Haris
TRIBUNBANTEN.COM, KOTA CILEGON - Pabrik Petrokimia terbesar se-Indonesia di Kota Cilegon Provinsi Banten, yakni PT Lotte Chemical Indonesia, baru saja diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, Kamis (6/11/2025).
Dalam peresmian tersebut, turut hadir Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi dan Hilirisasi Indonesia sekaligus CEO Danantara Rosan Roeslani, Menteri Perindustrian RI Agus Gumiwang Kartasasmita, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Jajaran Pimpinan dan Managemen PT LCI, Perwakilan Pejabat Korea Selatan, Gubernur Banten Andra Soni dan Wali Kota Cilegon Robinsar.
Besarnya PT LCI, tidak membuat warga Kampung Gerem Raya, Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon bahagia.
Baca juga: Sempat Mangkrak, PT LCI Cilegon Jadi Proyek Petrokimia Terpadu Kedua di Indonesia
Pasalnya, hanya segelintir orang dari Kampung Gerem Jaya, yang bisa bekerja di PT LCI.
Padahal, lokasi Kampung Gerem Raya berada persis di samping gerbang masuk PT LCI.
Salah seorang wanita berinisial R (60), warga Kampung Gerem Jaya mengungkapkan, hanya dua orang dari kampungnya yang bisa bekerja di PT LCI.
"Paling yang kerja di Lotte hanya satu dua orang saja yang dari Kampung Gerem Raya," ujar R saat ditanyai TribunBanten.com di dekat gerbang PT LCI, beberapa waktu sebelum kedatangan Presiden Prabowo Subianto, Kamis.
"Kita enggak pernah dapat bantuan apa pun dari Lotte," lanjut R.
Menurut R, yang sering mendapat bantuan dari PT Lotte Chemical Indonesia, hanya warga Kelurahan Gerem yang asli pribumi, yang lokasi kampungnya jauh lokasi PT LCI.
Sedangkan Kampung Gerem Jaya yang mayoritas warganya merupakan pendatang, tidak mendapat bantuan dadi PT LCI, meski lokasi kampung berada tepat di samping gerbang pabrik.
"Kita memang pendatang, tapi saya sudah 30 tahun di sini, jadi warga sini, selama pembangunan, kita enggak dapat apa-apa, padahal rumah kita di dekat gerbang, yang setiap hari kita cuma dapat debunya saja karena hilir mudik truk," jelas R.
"Anak saya lahir di sini, di Kampung Gerem Raya, Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol, Cilegon, percis depan dan samping gerbang PT Lotte, tapi enggak bisa kerja di sini," tambah R.
Profil PT Lotte Chemical Indonesia
PT Lotte Chemical Indonesia adalah proyek investasi di Kota Cilegon, Provinsi Banten.
| Warga Minta Gubernur Banten Turun Tangan Atasi Polemik Penutupan Jalan Serpong-Parung |
|
|---|
| Sempat Mangkrak, PT LCI Cilegon Jadi Proyek Petrokimia Terpadu Kedua di Indonesia |
|
|---|
| Resmikan Pabrik Petrokimia Terbesar se-Asia Tenggara di Cilegon, Prabowo : Harusnya Undang Jokowi |
|
|---|
| Berkat Program Pemutihan Pajak Kendaraan di Banten, Samsat Serpong Hasilkan Pendapatan Rp204 Miliar |
|
|---|
| 6 Pelaku dari Dua Komplotan Spesialis Pencuri Mobil Pikap Dibekuk Polda Banten, Beraksi Sejak 2008 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.