Cerita Rizki Juniansyah Terharu Diangkat Jadi Perwira TNI Usai Raih Juara Dunia: Impian Sejak Kecil
Lifter kebanggan Indonesia asal Kota Serang Provinsi Banten, Rizki Juniansyah mendapat hadiah dari Presiden Prabowo, menjadi perwira TNI
Penulis: Ahmad Haris | Editor: Ahmad Tajudin
TRIBUNBANTEN.COM - Lifter atau atlet angkat besi kebanggan Indonesia asal Kota Serang Provinsi Banten, Rizki Juniansyah mendapat hadiah dari Presiden Prabowo, menjadi perwira TNI berpangkat Letnan Dua atau Letda.
Hal itu diberikan Prabowo, sebagai bentuk apresiasi Sang Presiden RI yang melihat prestasi Rizki Juniansyah yang luar biasa, berupa meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 dan meraih dua emas di Kejuaraan Dunia 2025 di Norwegia.
Berdasarkan jadwal, Rizki akan dilantik pada 27 November mendatang, sebelum bertanding di SEA Games 2025 Thailand.
Kepada TribunBanten.com, Rizki mengaku senang dan bahagia bisa meraih medali emas juara dunia, sekaligus memecahkan rekor dunia.
Baca juga: Lifter Asal Kota Serang, Rizki Juniansyah Bakal Dilantik Jadi Perwira TNI Berpangkat Letda Bulan Ini
Ia juga mengaku bangga mendapatkan penghargaan dari Presiden Prabowo tersebut, terlebih menjadi perwira TNI merupakan salah satu impiannya sejak kecil.
"Pertama tentu terharu, tiba-tiba saya diangkat menjadi perwira TNI, itu bukan hal yang mudah, saya kaget tapi saya senang juga karena ini cita-cita pribadi saya sejak dulu," ujar Rizki Juniansyah saat ditemui TribunBanten.com di kediamannya, di Cipocok Kota Serang, Senin (10/11/2025).
"Dulu sempat mau coba (seleksi), tapi tidak jadi karena saya masih memfokuskan untuk karier di angkat besi. Saya merasa sayang dengan prestasi angkat besi saya," jelasnya.
Dengan status barunya sebagai Perwira, Rizki Juniansyah memastikan ia tetap bisa menyeimbangkan tugas negara dan kariernya sebagai atlet angkat besi.
Penempatan tugasnya di Pangkalan Korps Marinir yang mana di dalamnya juga ada pelatnas angkat besi Indonesia membuat dirinya lebih fleksibel.
"Penempatan di sini membuat saya fleksibel. Tapi saya tetap harus profesional," ujarnya.
Lebih lanjut Rizki mengatakan bahwa ia mendapat keringanan untuk tetap mengutamakan dan mencapai masa pensiun dari jalur angkat besi, dan mungkin baru mendapatkan tugas spesifik sebagai Perwira TNI setelah pensiun menjadi atlet.
Berdasarkan jadwal, Rizki akan dilantik pada 27 November mendatang, sebelum bertanding di SEA Games 2025 Thailand.
Sementara itu, Rizki kini terus mematangkan persiapan jelang tampil pada SEA Games 2025 Thailand yang bergulir pada 9 - 20 Desember 2025.
Dalam ajang tersebut, Rizki yang turun pada kelas 79kg menargetkan diri bisa mendapatkan medali emas dan cetak rekor kembali.
Baca juga: Rizki Juniansyah Dapat Hadiah Spesial dari Presiden, Sang Ibu Senang dan Dukung Jadi Perwira TNI
Sang Ibu Bahagia dan Dukung Rizki Juniansyah Jadi Perwira TNI
| Rizki Juniansyah Dapat Hadiah Spesial dari Presiden, Sang Ibu Senang dan Dukung Jadi Perwira TNI |
|
|---|
| Lifter Asal Kota Serang, Rizki Juniansyah Bakal Dilantik Jadi Perwira TNI Berpangkat Letda Bulan Ini |
|
|---|
| Harumkan Indonesia, Lifter Asal Serang Banten Rizki Juniansyah Raih 2 Medali Emas Kejuaraan Dunia |
|
|---|
| Lifter Indonesia asal Kota Serang Rizki Juniansyah Raih 3 Medali di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2025 |
|
|---|
| Atlet Angkat Besi Asal Kota Serang Rizki Juniansyah Kumandangkan Azan Sebelum Ayahanda Dikebumikan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/rizki-juniansyah-lifter-k.jpg)