Makan Bergizi Gratis

Respons Ketua Satgas sekaligus Wabup Iing, Soal Penyaluran MBG di Menes Dihentikan Sementara 

Wakil Bupati Pandeglang, Iing Andri Supriadi, menanggapi terkait penyaluran MBG di sejumlah sekolah Kecamatan Menes Pandeglang, dihentikan sementara.

Penulis: Misbahudin | Editor: Ahmad Tajudin
TribunBanten.com/Misbahudin
MAKAN BERGIZI NGRATIS - Ketua satgas percepat Makan Bergizi Gratis (MBG) yang juga Wakil Bupati Pandeglang, Iing Andri Supriadi, menanggapi terkait penyaluran MBG di sejumlah sekolah Kecamatan Menes Pandeglang, dihentikan sementara, Rabu (12/11/2025).  

Terlebih, dirinya pun tidak mengetahui sampai kapan kiriman MBG tersebut dihentikan sementara.

"Penyampaiannya lewat group WhatsApp. Kalau masalah sampai kapan, gak tahu, mungkin sampai waktu yang ditentukan pihak MBG," ujarnya.

Terpisah, Camat Menes, Usep Sudarmana membenarkan, bahwa sebagian sekolah di wilayahnya hari ini tidak mendapat kiriman MBG

Kendati demikian, pihaknya sudah berkoordinasi dengan pengelola SPPG Umi Kaisar kaitan dengan masalah tersebut.

"Iya, saya juga sudah menanyakan hal itu. Alasannya dari pihak dapur, karena anggaran dari Badan Gizi Nasional (BGN) belum turun," bebernya. 

"Kepala SPPG menyatakan dananya belum cair dari BGN. Sehingga hari ini, distribusi MBG dari dapur Umi Kaisar distop dulu," sambungnya. 


Jurnalis TribunBanten.com juga sudah berupaya mengkonfirmasi kepala Koordinator SPPG Kabupaten Pandeglang, baik melalui sambungan telepon maupun pesan singkat, namun tak kunjung mendapatkan balasan. Termasuk pihak SPPG atau pengeloladapur Umi Kaisar, juga tak kunjung memberikan jawaban.


 

 

Sumber: Tribun Banten
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved