PPP Tangsel Solid Dukung Agus Supramanto Jadi Ketum Sah, Singgung Peran Ulama
DPC PPP Tangsel menegaskan dukunganya terhadap Agus Suparmanto, sebagai ketua umum DPP PPP untuk Periode 2025-2030.
Penulis: Ade Feri | Editor: Abdul Rosid
Laporan wartawan TribunBanten.com Ade Feri Anggriawan
TRIBUNBANTEN.COM, TANGSEL - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menegaskan dukunganya terhadap Agus Suparmanto, sebagai ketua umum DPP PPP untuk Periode 2025-2030.
Sekretaris DPC PPP Tangsel, Maryono mengatakan, Agus Supramanto terpilih secara aklamasi dalam Muktamar X yang digelar di Ancol, Jakarta, pada Minggu (28/9/2025).
Ia menjelaskan, dalam forum Muktamar PPP pemegang hak tertinggi adalah peserta Muktamar atau oleh kader PPP disebut Mukatamirin.
Baca juga: Bukan Agus Suparmanto, DPC PPP Pandeglang Akui Kemenangan Mardiono di Muktamar X
Dan dalam forum tersebut lanjut dia, hampir 90 persen Mukatamirin menghendaki agar sidang berjalan sesuai dengan keinginan para Mukatamirin.
"Soal itu (keributan di forum Muktamar) terjadi karena proses persidangan tidak mengakomodir Muktamirin, sedangkan hak tertinggi kan adanya di Muktamirin," ujarnya kepada TribunBanten.com, melalui sambungan telepon, Selasa (30/9/2025).
"Nah, ketika peserta hampir 90 persen menghendaki sidang harus disesuaikan dengan keinginan muktamirin, ternyata kan tidak diakomodi. Akhirnya terjadi seperti itu," jelasnya.
Maryono juga mengklaim, bahwa terpilihnya Agus Supramanto secara aklamasi merupakan atas kehendak atau dukungan dari para ulama.
Sebab, kata Maryono, sebagai partai yang lahir dari warisan ulama, kader PPP harus mengutamakan suara para ulama tersebut.
"Dan kita sami'na waato'na terhadap dukungan ulama yang mendukung calon ini (Agus Supramanto)," ucapnya.
Ia pun menepis terkait adanya isu dualisme yang terjadi di internal partai berlogo ka'bah tersebut.
Menurutnya, peristiwa yang terjadi di forum Muktamar merupakan bagian dari dinamika politik.
"(Keributan) itu kan awal saja, ketika pimpinan sidang tidak mengakomodir keinginan muktamirin kemudian terjadi gesekan, dan itu cuma sebentar aja," kata Maryono.
"Tetapi proses persidangan dari paripurna satu dan seterusnya berjalan lancar sampai berhasil menghasilkan Agus Suparmanto sebagai Ketua Umum dan Taj Yasin Maimun sebagai Sekjen," jelasnya.
Ia berharap, dengan lahirnya kepemimpinan baru, PPP dapat melanggengkan cita-cita nya menuju senayan pada 2029 mendatang.
Hasil Muktamar X: DPC PPP Kota Serang Sebut Mardiono Ditolak, Agus Suparmanto Terpilih |
![]() |
---|
Bukan Agus Suparmanto, DPC PPP Pandeglang Akui Kemenangan Mardiono di Muktamar X |
![]() |
---|
DPC PPP Tangsel Nyatakan Solid Mendukung Agus Suparmanto Sebagai Ketua Umum |
![]() |
---|
Muktamar X Pecah! Mardiono dan Agus Suparmanto Saling Klaim Terpilih Ketum PPP Periode 2025-2030 |
![]() |
---|
Profil dan Harta Mardiono, Ketum PPP Terpilih Aklamasi Punya Kekayaan Tembus Rp1,1 Triliun |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.