Enam Bulan Hidup di Masa Covid-19, Saatnya Move On untuk Hidup Lebih Baik

Pandemi coronavirus disease 2019 (Covid-19) bukan menjadi halangan untuk berhenti beraktivitas.

Editor: Glery Lazuardi
freepik
Ilustrasi Covid-19 

Di satu sisi, protokol kesehatan harus dijalankan dengan baik dan disiplin.

Walaupun begitu, di sisi lain, pemerintah melalui kementerian juga harus mengupayakan program padat karya.

“Semua kementerian melakukan padat karya. Sehingga, mereka yang terkena PHK diharapkan bisa mendapatkan pekerjaan dan pendapatan yang baik,” tutur Budi Karya.

Pada saat ini, kata dia, merupakan hari baik untuk memberikan satu dorongan moril bagi seluruh masyarakat agar kuat menghadapi Covid-19.

Pemerintah, kata dia, terus memberikan dukungan kepada masyarakat.

Menghadapi situasi ini, kata dia, Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada, perlu mengambil bagian untuk aktif mengedukasi masyarakat.

Peran UMKM untuk Bantu Pertumbuhan Ekonomi Banten yang Minus Akibat Pandemi Covid-19

Ekonomi Banten pada Triwulan II-2020 Minus 7,40 Persen, Ini Penyebabnya

Sehingga, apa yang dilakukan oleh KAGAMA mampu memberikan solusi pada persoalan yang dihadapi bangsa terutama di masa pandemi ini.

Untuk itu ia sangat mengapresiasi pelaksanaan Kagama Inkubasi Bisnis (KIB) ini yang hingga hari ini sudah berjalan sebanyak 14 kali dan mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat.

"Saya pikir kita (KAGAMA,-red) telah terbiasa berjuang sejak di Yogya untuk bisa melakukan dengan baik,” kata dia.

Acara ini turut menghadirkan keynote speaker Ketua Dewan Komisioner OJK, Wimboh Santoso, dan Ketua Umum PP KAGAMA, Ganjar Pranowo.

Hadir pula lima narasumber yakni Koordinator Staf Khusus Presiden RI dan Sekjend KAGAMA, AAGN Ari Dwipayana; Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Alumni UGM, Paripurna P. Sugarda; dan Guru Besar FEB UGM, Mardiasmo. Kemudian, Pakar Epidemiologi UGM, Riris Andono Ahmad; serta Ekonom Core Indonesia, Hendri Saparini.

Guru Besar FEB UGM sekaligus Staf Khusus Menteri Perhubungan, Wihana Kirana Jaya, tampil sebagai moderator.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved