Kinerja Al Muktabar Jadi Pj Gubernur Banten Selama 3 Bulan Disorot PKS, Ternyata Begini Hasilnya

Hampir tiga bulan, Al Muktabar menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Banten. Begini Penilaian Fraksi PKS.

Penulis: Ahmad Tajudin | Editor: Ahmad Haris
TribunBanten.com/Ahmad Tajudin
Ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi Banten, Juheni M. Rois 

Laporan Wartawan TribunBanten.com Ahmad Tajudin

TRIBUNBANTEN.COM, KOTA SERANG - Hampir tiga bulan, Al Muktabar menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Banten. 

Diketahui, Al Muktabar sudah dilantik sebagai Pj Gubernur Banten oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian pada 12 Mei 2022.

Menurut Tito, sesuai undang-undang dan peraturan pemerintah, Pj Gubernur akan dilakukan mekanisme evaluasi per tiga bulan sekali.

Baca juga: Ditunjuk Jadi Bakal Calon Gubernur Banten dari Fraksi PKS, Begini Jawaban Gembong R Sumedi

Menanggapi hal itu, Ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi Banten Juheni M. Rois menuturkan, bahwa selama menjabat Pj Gubernur Banten, Al Muktabar dinilai cukup bagus, selama menjalankan tugas. 

"Alhamdulillah, Pj gubernur secara umum bagus, dalam artian beliau mentaati aturan-aturan yang menjadi dasar beliau," ujarnya saat di Hotel Swiss-Berlinn Cikande, Minggu (7/8/2022).

Menurut Juheni, Al Muktabar sesosok yang aspiratif dan pendengar. 

"Kalau dijapri (dihubungi jalur pribadi,-red) langsung menjawab. Apabila ada masukan langsung ditanggapi, " Katanya. 

Baginya, sosok pimpinan kepala daerah haruslah memiliki jiwa pendengar dan menanggapi apa yang menjadi masukan. 

"Apalagi masukannya dari anggota dewan, sebab anggota dewan sebagai wakil rakyat yang mendapatkan masukan-masukan dari rakyat," ungkapnya. 

Diakuinya, selama Al Muktabar menjabat sebagai Pj Gubernur Banten, komunikasi antar kader PKS dengan Pj gubernur sangat baik. 

"Selama tiga bulan menjabat ini, tidak ada goncangan yang berarti, artinya kinerjanya bagus," terangnya. 

Namun di sisi lain, Juheni menyampaikan sejumlah masukan untuk Al Muktabar

Juheni memberikan masukan kepada Al Muktabar agar lebih aspiratif. 

Terutama masukan dari ASN Pemprov Banten, yang dinilai olehnya ada beberapa komunikasi yang mungkin belum lancar.

Sumber: Tribun Banten
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved