Viral, Kerbau Lepas Berkeliaran di Kragilan Serang, Hampir Masuk Minimarket
Seekor kerbau lepas berkeliaran di Kragilan, Serang pada Kamis (29/6/2023). Informasi itu disampaikan akun media sosial Instagram @infoserang.
TRIBUNBANTEN.COM - Seekor kerbau lepas berkeliaran di Kragilan, Serang pada Kamis (29/6/2023).
Informasi itu disampaikan akun media sosial Instagram @infoserang.
"Kejadian di Kp. Lapangan Baru, Kragilan, 29 Juni 2023, seekor kerbau yang hendak dikurban mendadak lari dan sempat hilang. Saat ini kabarnya sudah ditemukan.
Selalu ada kejadian unik hewan kurban disaat Idul Adha, di tempat kamu ada kejadian unik apa warganet?" tulis akun instagram @infoserang.
Setelah diposting, tercatat video itu dikomentar 62 akun dan di-like 3.740.
Dalam video itu, terlihat kerbau itu berlari di jalan raya.
Kerbau itu hampir masuk ke salah satu minimarket sebelum akhirnya berbelok arah.
Keberadaan kerbau di tengah jalan menarik perhatian pengguna jalan.
Di antara mereka ada yang mengabadikan foto dan video.
Kini, kerbau itu sudah ditangkap.
Netizen mengomentari video kerbau lepas tersebut.
"Lagi joging itu pemanasan,biar pas disembelih ga kaku," tulis akun k_udin33
"Yaallah kasian tapi ngakak juga min," tulis akun cindydesyan.
Baca juga: Sederet Sapi Stres Jelang Pemotongan Hewan saat Idul Adha, Masuk Tol hingga Tabrak Kaca Minimarket
Tiga Sapi Stres Jelang Dipotong
Berikut ini sederet sapi stres jelang pemotongan hewan saat Idul Adha 1444 H.
TribunBanten.com mencatat ada tiga ekor sapi yang stres menjelang pemotongan.
Pemerintah menetapakan Hari Raya Idul Adha pada Kamis (29/6/2023).
Sementara itu, Muhammadiyah merayakan Hari Raya Idul Adha pada Rabu kemarin
Tabrak Minimarket
Insiden hewan kurban lepas juga terjadi di jalan Plumpang Semper Raya, Koja, Jakarta Utara, Rabu (28/6/2023) sore.
Sapi berbobot kurang lebih 500 kg berlarian di sepanjang jalan dan yang ramai kendaraan dan warga yang melintas.
Rupanya sapi tersebut terlepas dari ikatan di dalam mobil pikap yang akan membawanya ke satu tempat.
Sapi ini juga sempat memasuki sejumlah ruko dan perkantoran.
Peristiwa tersebut menjadi tontonan warga di Jalan Plumpang Semper Raya.
Sejumlah warga mengabadikan momen sapi lepas itu menggunakan ponsel masing-masing.
Sejumlah video milik warga memperlihatkan sapi itu sempat menubruk pintu minimarket di Jalan Plumpang Semper Raya.
Baca juga: Dewi Perssik Menangis Tak Terima Dibentak Pak RT, Mediasi Sapi Kurban Gagal: Pantas Nggak RT Gitu?
Akibatnya, pintu kaca minimarket tersebut hancur berantakan.
Sapi tersebut ternyata juga sempat masuk ke lobil tempat bimbingan belajar (bimbel) Ganesha Operation. Sejumlah orang yang berada di lokasi itu pun ketakutan.
"Kita nggak tahu dari mana tiba-tiba masuk aja sapinya," kata tukang parkir bernama Samsuri.
"Warga bukan panik lagi, pada takut langsung kabur semua," sambung Samsuri.
Dilansir dari TribunJakarta.com, sapi kurban tersebut diketahui lepas saat dari mobil pikap yang membawanya.
Saat itu, sopir mobil pikap tengah menurunkan seekor sapi pesanan warga RT 13 RW 03 Rawa Badak Selatan.
Momen tersebut dimanfaatkan sapi yang berada di mobil pikap untuk kabur. Sapi warna gelap itu turun dari mobil pikap lalu berlarian di sepanjang jalan hingga masuk ke bimbel.
Sapi itu kemudian ditangkap oleh sopir mobil pikap yang dibantu oleh warga.
Masuk Gorong-gorong
Sapi kurban ngamuk masuk ke gorong-gorong saluran air di Jalan Mushola RT 01 RW 08, Kelurahan Jatimurni, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Rabu (28/6/2023).
Sapi kurban itu diduga stres saat hendak turun dari truk.
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi dikerahkan untuk melakukan evakuasi, beruntung sapi berhasil diselamatkan.
Tim Rescue Pleton B Damkar Kota Bekasi Eko Uban mengatakan, sapi diduga stres setelah menempuh perjalanan dari Jawa Tengah.
"Jadi hewan kurban itu mau diturunin dari truk, informasi hewan tiba dari Semarang, Jawa Tengah, diduga stres ngamuk pada saat diturunin," kata Eko.
Baca juga: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dapat Kiriman Sapi Raksasa 1,1 Ton untuk Kurban Iduladha, Dari Siapa?
Sebanyak enam orang personel dikerahkan dalam proses evakuasi, sapi berhasil dikeluarkan menggunakan alat bantu semacam katrol.
"Jadi kita bikin kaya semacam katrol atau alat bantu seperti angkor dudukan seperti buat orang ke cebur sumur," ucapnya.
Selain alat bantu katrol, Dankar Kota Bekasi juga dibantu dengan mobil derek untuk menarik sapi yang memiliki bobot sekitar 350 kg.
"Tiga jam kira-kira proses evakuasi, kedalam gorong-gorong sekitar dua meter," kata Eko.
Ketika berhasil dikeluarkan, kondisi sapi sudah lebih tenang diduga kelelagan terjepit di dalam gorong-gorong.
"Setelah diangkat ternyata sapi lemas tidak kuat berdiri, akhirnya kita taruh di troli besar di bahwa ke masjid," tuturnya.
Masuk Tol
Seekor sapi kabur dan masuk ke jalan tol KM 21.800.B di off Ramp Ancol Barat, Jakarta Utara, Kamis (29/6/2023) pagi pukul 09.30 WIB.
Kasat Patroli Jalan Raya Polda Metro Jaya Kompol Sutikno mengatakan, sapi itu masuk dan kabur ke tol karena diduga stress saat hendak disembelih.
"Sapi hewan kurban akan disembelih di Masjid Jami Nurudin, Gedung Panjang, Tambora. Karena mengalami stress dan memberontak, akhirnya kabur meninggalkan lokasi penyembelihan," ujar Sutikno dikutip dari keterangan yang diterima Kompas.com, Kamis (26/6/2023).
Sapi itu terus berlari dan melompat ke akses tol Gedong Panjang mengarah ke Tanjung Priok. Di KM 21.800 B, sapi itu berhenti dan petugas PJR bersama pihak PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP) langsung menangkap sapi itu kembali.
Baca juga: Jokowi Beri Bantuan Sapi Kurban ke 38 Provinsi, Dua Ekor Dikirim ke Banten: Begini Asal Usulnya
"Panitia kurban dari Masjid Jami Nurudin ikut membantu dan kini sapi itu sudah dibawa kembali menggunakan mobil bak terbuka lokasi penyembelihan," ucap Sutikno.
Keberadaan sapi di tengah jalan tol itu sempat membuat arus lalu lintas menjadi tersendat.
Adapun saat proses pengembalian itu, lanjut Sutikno, petugas PJR turut mengawal hingga ke lokasi penyembelihan.
Enter Toll
| 4.014 Kasus TBC Ditemukan di Kabupaten Serang, Ini Upaya Penanganan Dinas Kesehatan |
|
|---|
| Pemkot Serang Gandeng PT Roda Data Mandiri untuk Penataan Kabel Udara Jadi Bawah Tanah |
|
|---|
| Peringati Hari Sumpah Pemuda, Wabup Serang Najib Hamas Berharap Jadi Semangat Berbuat Positif |
|
|---|
| 44 Kendaraan ASN Pemkot Serang Masih Nunggak Pajak, Wali Kota Budi Tempelkan Stiker Para Penunggak |
|
|---|
| Jadwal Pemeliharaan Listrik di Serang-Banten Hari Ini, Selasa 28 Oktober 2025 Mulai Pukul 09.00 WIB |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.