Sosok dan Harta Kekayaan Cinta Mega, Anggota DPRD Fraksi PDIP yang Diduga Main Slot saat Rapat
Berikut ini sosok dan harta kekayaan Cinta Mega, anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan. Cinta Mega diduga main game slot saat mengikuti rapat paripurna.
Kendati demikian, Ali tidak memerinci lebih jauh terkait besaran uang yang diterima Cinta Mega dan sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta lainnya yang dimaksud.
Sebagai informasi, kasus pengadaan tanah Pulo Gebang merupakan pengembangan perkara korupsi pengadaan tanah di wilayah Munjul, Jakarta Timur, yang ditangani KPK.
Pengadaan tersebut dilakukan oleh Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pembangunan Sarana Jaya. Perkara tersebut sudah disidangkan.
Sudah ada tersangka yang dijerat dalam kasus ini yaitu mantan Direktur Utama Perumda Pembangunan Sarana Jaya Yoory Corneles Pinontoan dan Rudy Hartono Iskandar (RHI) selaku Direktur PT Aldira Berkah Abadi Makmur (ABAM).
Harta Kekayaan
Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Cinta Mega terakhir melaporkan hartanya kepada KPK pada 9 Maret 2023 untuk periodik 2022.
Dikutip dari laman LHKPN, Cinta Mega memiliki harta sebesar Rp 7,6 miliar.
Namun lantaran memiliki utang Rp 300 juta, maka harta kekayaan menjadi Rp 7,3 miliar.
Dibanding tahun sebelumnya, hartanya naik sekitar Rp 350 juta.
Mayoritas harta kekayaan Cinta Mega berasal dari tanah dan bangunan yang tersebar di Tangerang, Tangerang Selatan, dan Jakarta Barat senilai Rp 7,1 miliar.
Cinta Mega juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 140 juta serta kas dan setara kas sebesar Rp 117 ribu.
Teracatat dirinya juga memiliki mobil Toyota Fortuner tahun produksi 2021 senilai Rp 350 juta.
Baca juga: Ruangan Kerja Digeledah KPK, Politisi PDIP Cinta Mega: Siap Membantu Jika Dibutuhkan
Untuk selengkapnya berikut daftar harta kekayaan Cinta Mega tahun 2022:
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp 7.150.000.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 162 m2/135 m2 di KAB / KOTA KOTA TANGERANG , HASIL SENDIRI Rp 1.700.000.000
| Usai Paripurna Istimewa HUT ke-499 Kabupaten Serang, Zakiyah Didampingi Ketua DPRD Temui Massa Aksi |
|
|---|
| Andra Soni Paparkan Capaian 25 Tahun Provinsi Banten dan Rencana Pembangunan ke Depan |
|
|---|
| Sosok Charles Honoris, Anggota DPR Sebut MBG jadi Bahan Lelucon : Makan Beracun-Belatung Gratis |
|
|---|
| Sebut Korupsi Bukan Kejahatan Kemanusiaan, Sekjen PDIP Hasto Khawatir Rumahnya ‘Di-Sahroni-kan’ |
|
|---|
| Sekjen PDIP Hasto 'Enggan' Komentari Soal Cawe-cawe Jokowi Dorong Prabowo-Gibran 2 Periode |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.