Menko PMK: Prediksi Puncak Arus Mudik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 Dimulai pada 22-23 Desember
Menko PMK menyebut puncak arus mudik Natal terjadi pada 22-23 Desember 2023 sedangkan puncak arus mudik libur tahun baru pada 23-30 Desember 2023
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), menyebut puncak arus mudik Natal terjadi pada 22-23 Desember 2023 sedangkan puncak arus mudik libur tahun baru pada 23-30 Desember 2023.
Hal ini disampaikan Muhajir Effendy saat memimpin Rapat Tingkat Menteri (RTM) terkait persiapan Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Senin (11/12/2023).
Rapat ini dihadiri oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Hadir pula Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto dan Kepala Basarnas Marsdya Kusworo.
Baca juga: Jadwal dan Rute Keberangkatan Kereta Panoramic saat Libur Natal dan Tahun Baru 2024
Baca juga: 35 Poster Ucapan Selamat Natal 2023, Cocok Dibagikan di Sosial Media: Desain Keren dan Kece
Dalam kesempatan tersebut, Muhadjir Effendy menyebut bahwa puncak arus mudik Natal akan dimulai pada 22-23 Desember 2023, sedangkan puncak arus balik libur Natal akan terjadi pada 26-27 Desember 2023.
"Kemudian puncak arus balik akan terjadi tanggal 26-27 Desember 2023," ujar Muhadjir di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Senin (11/12/2023).
Adapun puncak arus mudik libur tahun baru diprediksi Muhadjir akan terjadi pada 23-30 Desember 2023, sementara puncak arus balik akan terjadi pada 1-2 Januari 2023.

Sejumlah persiapan pun telah dilakukan untuk menghadapi perayaan Hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Pada libur Nataru tahun ini, diprediksi sekitar 107,63 juta orang bakal bepergian.
Jumlah ini mengalami penambahan hingga 143 persen dibanding libur Nataru sebelumnya
"Kemudian ini ada peningkatan berarti ada peningkatan sekitar 143 persen dari tahun 2022," jelas Muhadjir.
(Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Puncak Arus Mudik Natal Diprediksi 22-23 Desember 2023, Arus Balik 26-27 Desember
Semarak Tahun Baru Islam 1447 H, IPNU-IPPNU Gelar Festival Pelajar NU di Gunungsari Serang |
![]() |
---|
35 Ide Status WhatsApp Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 Hijriah, Berisi Motivasi, Harapan dan Doa |
![]() |
---|
50 Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Ringkas, Kekinian, Motivasi, Penuh Doa dan Harapan |
![]() |
---|
27 Juni Memperingati Hari Apa? Ada Libur Nasional, Ini Jadwal Long Weekendnya |
![]() |
---|
Doa Malam Satu Suro Bahasa Jawa dan Doa Awal Tahun Islam 1447 H, Lengkap dengan Latin dan Artinya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.