Pj Wali Kota Tangerang Dilantik
Nurdin Baru Dilantik Jadi Pj Wali Kota Tangerang, Ini Rincian Harta Kekayaannya yang Capai Miliaran
Al Muktabar berpesan agar Nurdin melaksanakan tugas sebagai pj wali kota Tangerang
Penulis: Agung Yulianto Wibowo | Editor: Agung Yulianto Wibowo
TRIBUNBANTEN.COM, SERANG - Nurdin dilantik Pj Gubernur Banten Al Muktabar sebagai penjabat wali kota Tangerang, Selasa (26/12/2023).
Al Muktabar berpesan agar Nurdin melaksanakan tugas sebagai pj wali kota Tangerang sesuai surat keputusan.
Berapa jumlah kekayaan Nurdin yang menjabat sebagai Direktur Dekonsentrasi, Pembantuan dan Kerja Sama Ditjen Bina Administrasi Wilayah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)?
Baca juga: BREAKING NEWS Pj Gubernur Banten Al Muktabar Lantik Nurdin Jadi Pj Wali Kota Tangerang, Siapa Dia?
Mengutip situs Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa, total harta kekayaan Nurdin mencapai 16.531.007.413 pada 2022.
Dalam LHKPN tersebut, jabatan Nurdin masih sebagai kepala Pusat Data dan Sistem Informasi Sekjen Kemendagri.
Berikut ini rincian harta kekayaan Nurdin:
I. Data harta
A. Tanah dan bangunan
1. Tanah dan bangunan seluas 253 m2/100 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 2.500.000.000
2. Tanah dan bangunan seluas 100 m2/100 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 405.056.000
3. Tanah dan bangunan seluas 65 m2/60 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 325.000.000
4. Tanah dan bangunan seluas 181 m2/90 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 1.800.000.000
5. Tanah dan bangunan seluas 195 m2/10 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 1.000.000.000
6. Tanah seluas 715 m2 di Kota Banda Aceh, hasil sendiri, Rp 1.500.000.000
Baca juga: Daftar Harta Kekayaan Pj Bupati Tangerang, Lebak dan Wali Kota Serang, Siapa yang Paling Tajir?
7. Tanah dan bangunan seluas 82 m2/40 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 1.000.000.000
8. Tanah seluas 180 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 180.000.000
9. Tanah seluas 108 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 108.000.000
10. Tanah dan bangunan seluas 116 m2/100 m2 di Kota Jakarta Timur, hasil sendiri, Rp 550.000.000
11. Tanah seluas 3000 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 300.000.000
12. Tanah seluas 2100 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 400.000.000
Baca juga: Adu Harta Kekayaan PJ Kepala Daerah di Provinsi Banten, Siapa Terkaya dan Termiskin?
13. Bangunan seluas 18.39 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 200.620.000
14. Bangunan seluas 30.36 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 417.600.000
15. Tanah seluas 300000 m2 di Kab/Kota Bogor, hasil sendiri, Rp 3.000.000.000
16. Tanah seluas 500000 m2 di Kab/Kota Aceh Barat Daya, hasil sendiri, Rp 1.000.000.000
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/Pj-Wali-Kota-Tangerang-ac.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.