Pilpres 2024
Jelang Pilpres, Paslon Gelar Lomba Berhadiah Jutaan Rupiah: Bobby The Cat hingga Andai Jadi Presiden
Pasangan calon presiden-calon wakil presiden menggelar lomba berhadiah jutaan rupiah untuk menyemarakkan kampanye.
TRIBUNBANTEN.COM - Pasangan calon presiden-calon wakil presiden menggelar lomba berhadiah jutaan rupiah untuk menyemarakkan kampanye.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, relawan pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming menggelar lomba Desain Gemoy Bocil dan Bobby The Cat dengan tema "Indonesia Emas 5.0."
Baca juga: Media Asing ‘The Economist’ Rilis Hasil Survei Capres di Pilpres 2024, Prabowo Unggul 50 persen
Lomba Desain Gemoy Bocil dan Bobby The Cat
Relawan Gatotkaca Prabowo-Gibran menggelar lomba Desain Gemoy Bocil dan Bobby The Cat dengan tema "Indonesia Emas 5.0."
Puncak acara adalah pameran karya desain di Lippo Mall Puri mulai 25-28 Januari 2024.
55 karya akan dipamerkan setelah terpilih dari 222 karya yang mengikuti lomba.
"Pameran seni desain kreatif ini merupakan wujud imajinasi Indonesia untuk menjadi negara maju," kata
Nadhil Novarel Mathari, Ketua Panitia Pameran, Kamis (25/1/2024).
Pada tanggal 28 Januari 2024 saat penutupan akan dilakukan pelelangan sebelas karya finalis yang sudah di tanda tangani oleh calon presiden Prabowo Subianto.
Acara pelelangan dimulai pukul 19.00 WIB.
Selain itu para juara juga akan mendapatkan hadiah berupa Juara Utama uang senilai Rp 82.222.222, Juara 2 uang senilai Rp 28.222.222, Juara Harapan uang senilai Rp 22.222.222, dan 8 Pemenang Favorit masing-masing mendapat uang senilai Rp 2.222.222.
Selain Prabowo-Gibran, relawan Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengadakan lomba catur di Jepara dan lomba 'Andai Jadi Presiden'.
Baca juga: Nama-nama Caleg PPP di Banten yang Banting Setir Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024
Lomba Andai Jadi Presiden
Baraya Ganjar-Mahfud (Bagama) Jawa Barat (Jabar) melakukan giat perlombaan dengan tajuk ‘BAGAMA F3ST 2024’.
Bagama mengajak para generasi muda Jawa Barat agar terlibat dalam menuangkan ide, konsep dan gagasannya, baik dalam narasi ataupun dokumentasi berupa potret dan gambar bercerita.
Tema utama yakni ‘Andai Jadi Presiden’ dan subtema yang berhubungan dengan Ganjar-Mahfud, yakni ‘Menuju Indonesia Unggul: Gerak Cepat Mewujudkan Negara Maritim yang Adil dan Lestari’, ‘8 Gerak Cepat Ganjar-Mahfud’ dan ‘21 Program Unggulannya’.
Lomba ini dibuka pendaftarannya pada Selasa, 23 Januari – 5 Februari dan akan dinilai oleh dewan juri pada Selasa, 6 Februari.
Dan akan dilangsungkan penyerahan hadiah di Malam Puncak Bagama Jabar, pada 9 dan 10 Februari 2024.
Lomba ini tidak dipungut biaya alias gratis dengan hadiah sangat besar dengan total puluhan juta Rupiah.
| Pertimbangkan Tawaran Parpol untuk Maju Lagi Calon Gubernur Jakarta, Anies: Saya Istikharah Lagi! |
|
|---|
| Ngaku Tak Tahu Ada Undangan, Mahfud MD Menyesal Tidak Hadiri Penetapan Presiden Terpilih oleh KPU |
|
|---|
| Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, Cak Imin Akui Kalah dalam Pilpres 2024 |
|
|---|
| Prabowo-Gibran Menang di KPU & MK, Ketum PBMA Ajak Masyarakat Bersatu Rajut Persatuan dan Kesatuan |
|
|---|
| Usai Putusan Hasil Sengketa Pilperes, Gibran Ajak Anies hingga Ganjar Ikut Bersama Bangun Negara |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.