Pilgub Banten

Unggul di Survei Pilgub Banten, Pengamat: Airin Rachmi 'Diendorse' Golkar dan Mesin Dinasti

Direktur KPN Adib Miftahul, mengatakan keunggulan elektabilitas Airin Rachmi sebagai bakal calon gubernur Banten tak lepas dari mesin politik

Editor: Glery Lazuardi
dokumentasi
Bakal cagub Banten Airin Rachmi Diany. Direktur Kajian Politik Nasional (KPN), Adib Miftahul, mengatakan keunggulan elektabilitas Airin Rachmi sebagai bakal calon gubernur Banten tak lepas dari mesin politik. 

TRIBUNBANTEN.COM - Direktur Kajian Politik Nasional (KPN), Adib Miftahul, mengatakan keunggulan elektabilitas Airin Rachmi sebagai bakal calon gubernur Banten tak lepas dari mesin politik.

Menurut dia, ada dua mesin politik penopang Airin Rachmi Diany.

Pertama, Partai Golkar

Kedua, mesin dinasti Ratu Atut atau Rau.

Baca juga: Maju Pilgub Banten, PKS Minta Andra Soni-Dimyati Bawa Perubahan di Tanah Jawara

Kedua mesin politik itu, kata dia, membuat tingkat elektabilitas Airin Rachmi unggul dibandingkan bakal calon gubernur Banten lainnya.

"Patron Jawara itu keuntungan Airin memiliki mesin dinasti Rau yang menurut saya militansinya kuat," kata dia pada Senin (16/7/2024).

Menurut dia, faktor dinasti Rau inilah yang mendominasi perjalanan politik Airin hingga berada dipuncak elektabilitas tinggi.

Sebab lanjut dia, dinasti Rau paham betul warga di Provinsi Banten akan memilih sosok yang dipilih Ulama.

"Kedekatan Rau dengan berbagai ulama, tadi disebutkan warga Banten itu akan memilih calon yang dipilih ulama, angkanya 80 persen lagi kan tinggi. Nah ini saya kira tiga hal yang terpotret soal itu," tambahnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved