Libur Lebaran
Memasuki Puncak Libur Lebaran, Ribuan Orang Banjiri Kawasan Pantai Anyer
Memasuki puncak libur lebaran 2025, kawasan Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten, masih dipadati ribuan pengunjung.
Penulis: Ade Feri | Editor: Ahmad Haris
Laporan wartawan TribunBanten.com Ade Feri Anggriawan
TRIBUNBANTEN.COM, SERANG - Memasuki puncak libur lebaran 2025, kawasan Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten, masih dipadati ribuan pengunjung.
Berdasarkan pantauan TribunBanten.com, Sabtu (5/4/2025), nampak ribuan wisatawan dari berbagai kelompok usia, berdatangan memenuhi area pantai.
Nampak, para wisatawan menikmati libur lebaran dengan beragam aktivitas.
Baca juga: Polisi Lakukan One Way, Kendaraan Menuju Anyer Distop di Pertigaan JLS Ciwandan
Mereka terlihat asik bermain pasir bersama sanak keluarga.
Ada juga yang menikmati segarnya air laut dengan berbagai aktivitas seperti berenang, bermain ombak, dan bermain banana boat.
Selain itu, ada juga pengunjung yang hanya bersantai ria menikmati keindahan pantai, dan sebagian lainnya ada yang hanya berswafoto.
Seorang pengunjung asal Tangerang, Laila mengaku, sengaja memilih pantai sebagai destinasi wisata lantaran digemari berbagai kalangan.
"Pantai kan termasuk tempat wisata pilihan keluarga, karena bukan hanya oeang tua, anak-anak juga banyak menyukai liburan di pantai untuk bermain pasir dan air," ujarnya saat dihampiri di area pantai, Sabtu (5/4/2025).
Ia mengatakan, meskipun terkena macet saat diperjalanan, namun baginya Pantai Anyer memiliki daya tarik yang tinggi bagi para wisatawan.
"Dan juga momen libur lebaran ini kan menjadi salah satu libur panjang bagi para pekerja, jadi harus dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga," tandasnya.
Sementara itu, Humas Balawista Banten, Lulu Jamaludin memberikan tips kepada para wisatawan, yang hendak liburan ke wisata air yang ada di Banten.
Baca juga: Puncak Arus Libur Lebaran, Jalan Lingkar Selatan Mulai Dipadati Wisatawan Menuju Wisata Pantai Anyer
Lulu mengatakan, agar para wisatawan supaya melakukan cek dan ricek kepada pihak pengelola pantai, untuk memastikan keberadaan tenaga pengamanan dan keselamatan di lokasi tersebut.
"Kami mengimbau kepada para wisatawan yang hendak berlibur ke wisata air supaya memastikan ada tidaknya tim penyelamat Balawista kepada pengelola tempat wisata tersebut," ucapnya.
"Karena dengan adanya penyelamat atau tim penjaga wisata air, liburan akan terasa aman, nyaman dan tenang," kata Lulu.
Perputaran Uang di Tempat Wisata di Kabupaten Lebak saat Momen Libur Lebaran 2025 Capai Rp 45 Miliar |
![]() |
---|
Capai 304.214 Wisatawan, Pengunjung Wisata di Lebak Banten Selama Libur Lebaran 2025 Melebihi Target |
![]() |
---|
Kunjungan Wisatawan ke Banten Selama Libur Lebaran 2025 Anjlok Dibanding 2024 |
![]() |
---|
Sejumlah Pengendara Ngaku Tak Tahu Ada Pemberlakuan Sistem One Way di JLS Menuju Anyer |
![]() |
---|
Polisi Lakukan One Way, Kendaraan Menuju Anyer Distop di Pertigaan JLS Ciwandan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.