Wisata Banten

Pernah Dianggap Gila, Ini Kisah Firdiansyah, Pendiri Kampung Robot di Tangsel

Kini Kampung Robot dibentuk Firdiansyah pada 2008 lalu, mampu menginspirasi lebih dari 1.000 sekolah di 20 provinsi Indonesia

Penulis: Ade Feri | Editor: Wawan Perdana
Tribunbanten.com/ Ade Feri
Pendiri Kampung Robot, Firdiansyah menceritakan kisahnya membangun dunia robotik di Kota Serang dan Tangerang Selatan, Banten, Jumat (14/11/2025). 

Namun berkat jerih payahnya selama bertahun-tahun, akhirnya pria berkacamata itu memetik sebuah hasil yang membanggakan.

Terutama setelah dirinya memutuskan untuk berpindah ke wilayah Tangsel, dan membangun sebuah gedung di area sekitar 500 meter persegi yang ia namakan sebagai Kampung Robot.

"Yang di Serang itu juga masih operasi, tapi kantor kita dan tempat workshop kita itu di sini," jelasnya.

Saat ini kata dia, berkat adanya 'Kampung Robot' dirinya sudah berhasil menginspirasi lebih dari 1.000 sekolah dan 20 provinsi lainnya yang bermitra untuk mengembangkan robotik di Indonesia.

"Dan yang datang langsung ke sini untuk belajar itu juga ada dari berbagai daerah, Sulawesi, Kalimantan, Jawa, Sumatera sudah banyak yang ke sini," katanya.

"Karena ini kan kantor kita sekaligus tempat workshop. Di sini ada 50 karyawan dan 50 anak magang mahasiswa yang bantu kami ngider ke sekolah-sekolah," pungkasnya.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved