Pilkada 2024
Sosok dan Harta Kekayaan Mad Romli, Wabup Tangerang yang Jadi Bacabup Tangerang 2024 dari Golkar
Simak baik-baik profil dan sosok Mad Romli, bakal calon Bupati Tangerang di Pilkada 2024 yang mempunyai harta Rp 100 miliar.
Dalam LHKPN KPK tersebut Mad Romli tepatnya memiliki harta kekayaan Rp108,323,957,151.
Harta Wakil Bupati Tangerang tersebut terdiri dari beberapa aset, mulai dari tanah dan bangunan hingga kendaraan bermotor.
Berikut ini rincian harta Bupati Tangerang Mad Romli.
Mad Romli memiliki harta berupa tanah dan bangunan senilai Rp66,6 miliar yang tersebar di Kabupaten/Kota Tangerang.
Wakil Bupati Tangerang ini juga tercatat memiliki harta berupa alat transportasi dan kendaraan senilai Rp5,13 miliar.
Selain itu, dirinya njuga memiliki harta bergerak lainnya Rp1,6 miliar serta kas dan setara kas senilai Rp34,9 miliar.
Profil Mad Romli
Mad Romli lahir di Tangerang, 05 Mei 1972, dirinya tercatat pernah menempuh pendidikan di SDN Sindangsono III Tahun 1985.
Baca juga: Momen Airin Curi Perhatian saat Dampingi Ketum Golkar Terima Kunjungan Prabowo, Tampak Paling Cantik
Usai itu ia melanjutkan jenjang pendidikan di MTs Negeri Tangerang I Tahun 1988 dan masa putih abu-abunya ditempuh di SMAS Mandiri Balaraja Tahun 1991.
Gelar sarjana Mad Romli diraihnya pada tahun 2024 dan S2 Manajemen Tahun 2010.
Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang ini tercatat pernah menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Tahun 2014 - 2018.
(TRIBUNBANTEN.COM/ABDUL ROSID)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.