Sule Kode Sedang Dekat dengan Sejumlah Wanita, Singgung Rencana Nikah hingga Kriteria Calon Istri

Komedian Sule tak menampik tengah dekat dengan seorang wanita setelah cerai dari Nathalie Holscher.

YouTube SULE FAMILY
Komedian Sule tak menampik tengah dekat dengan seorang wanita setelah cerai dari Nathalie Holscher. 

TRIBUNBANTEN.COM - Komedian Sule tak menampik tengah dekat dengan seorang wanita setelah cerai dari Nathalie Holscher.

Hal itu terungkap saat Sule membahas persiapan pernikahan putra sulungnya, Rizky Febian.

Alih-alih terburu-buru membuka lembaran baru, Sule memilih untuk menjalani terlebih dahulu hubungan tersebut.

Baca juga: Kesal, Nathalie Holscher Hampir Lakukan Tes DNA pada Adzam, Sule Tegas: Itu Anak Saya!

"Mungkin ada deket sama beberapa wanita, cuma maksudnya ya udahlah kita jalani dulu aja," ujar Sule dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Minggu (3/9/2023).

"Kita juga belum tahu, takutnya kalau kita masih pacaran terlalu kita kasih lihat ke publik terus gimana nggak tahu. Kan gue yang malu, jadi mendingan nanti aja," lanjutnya.

Diakui Sule saat ini dirinya lebih fokus pada pernikahan Rizky Febian dan Mahalini.

"Kalau mau nikahnya pastilah, tapi saat ini belum dulu," jelas Sule, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Minggu (3/9/2023).

Ayah lima orang anak itu, memilih memberi kesempatan pada putranya untuk menikah.

Komedian Sule meminta maaf atas kegaduhan yang disebabkan oleh mantan istrinya, Nathalie Holscher.
Komedian Sule meminta maaf atas kegaduhan yang disebabkan oleh mantan istrinya, Nathalie Holscher. (Kolase Tribun)

Baca juga: Sule Bantah Minta Nathalie Holscher Pakai Hijab saat Mualaf, Pengakuan ke Ustaz Derry Tak Benar?

"Kasih kesempatan anak dulu lagi, aku lagi enjoy sendiri lah," imbuhnya.

Sule juga berusaha menikmati alur hidupnya.

"Kita ikutin alur ajalah, nggak terburu-buru untuk hal gitu (menikah)," tandas Sule.

Ditanya soal kriteria calon istri, Sule membeberkannya.

 "Yang terpenting dia tahu marwahnya sebagai istri gitu kan. Apa pun yang dikatakan sama pemimpin gitu kan."

"Yang terpenting itu aja sih kalau gua," jelasnya.

Sule, ayah penyanyi Rizky Febian tak mau ambil pusing soal hubungan asmara anaknya dengan Mahalini yang berbeda agama
Sule, ayah penyanyi Rizky Febian tak mau ambil pusing soal hubungan asmara anaknya dengan Mahalini yang berbeda agama (Kolase TribunBanten.com/Instagram Mahalini Fans/Tribun Jabar)

Baca juga: Sule Tak Pernah Kecewa Meski Sering Disindir Nathalie Holscher, Ingatkan Netizen untuk Tak Menghujat

Sule berdalih, statusnya sebagai duda tak membuatnya menuntut banyak hal pada calon istrinya nanti.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved