Pilkada Kota Cilegon

Ini Lokasi TPS Tempat Para Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon Nyoblos Besok

KPU membeberkan lokasi tempat pemungutan suara (TPS) para calon wali kota dan wakil wali Kota Cilegon tersebar di beberapa kelurahan.

|
Penulis: Ahmad Tajudin | Editor: Ahmad Haris
Kolase Tribun Banten/ITajudin
berikut lokasi tempat pemungutan suara atau TPS para calon wali kota dan wakil wali Kota Cilegon, yang tersebar di beberapa kelurahan. 

Laporan Wartawan TribunBanten.com, Ahmad Tajudin

TRIBUNBANTEN.COM, KOTA CILEGON - Pemungutan suara pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024 segera digelar pada Rabu 27 November 2024 besok.

Kepala Divisi Teknis Pencalonan KPU Kota Cilegon, Urip Haryantoni membeberkan lokasi tempat pemungutan suara (TPS) para calon wali kota dan wakil wali Kota Cilegon, tersebar di beberapa kelurahan.

"Lokasinya ada Kelurahan Kotasari, Cibeber, Kepuh dan Citangkil," ujarnya melalui sambungan telepon, Selasa (26/11/2024).

Baca juga: BREAKING NEWS: Bawaslu Tangkap Tangan Tim Paslon Bupati Serang, Sita Amplop Berisi Uang Rp 7,5 Juta

Berikut ini titik-titik lokasi TPS para pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon.

Paslon nomor urut 01 Robinsar dan Fajar Hadi Prabowo

Calon Wali Kota Cilegon, Robinsar tercatat akan menyalurkan suara di TPS 010 Kelurahan Kotasari, Kecamatan Grogol.

 

 

Sementara untuk pasangannya calon Wakil Wali Kota Cilegon, Fajar Hadi Prabowo dikabarkan akan menyalurkan suara di daerah Tangerang.

Paslon nomor urut 02 Helldy Agustian dan Alawi Mahmud 

Calon Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian tercatat akan menyalurkan suara di TPS 005 Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cibeber.

Sementara calon Wakil Wali Kota Cilegon, Alawi Mahmud tercatat akan menyalurkan suara di TPS 003 Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan.

Baca juga: Terdaftar di TPS 29 Ciledug Tangerang, Cagub Banten Andra Soni Bakal Nyoblos Bereng Anak dan Istri

Paslon nomor urut 03 Isro Mi'raj dan Nurrotul Uyun

Calon Wali Kota Cilegon, Isro Mi'raj tercatat akan menyalurkan suara di TPS 003 Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan.

Sementara calon Wakil Wali Kota Cilegon, Nurrotul Uyun tercatat akan menyalurkan suara di TPS 22 Kelurahan Citangkil, Kecamatan Citangkil.

 

Sumber: Tribun Banten
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved