Ramadan 2024
Kebanjiran Ratusan Orderan, Pembuat dan Penjual Kue Nastar di Lebak Full Senyum!
Ramadan 2024 berkah buat pelaku UMKM rumahan pembuat kue nastar di wilayah Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak, Banten.
Penulis: Sobirin | Editor: Ahmad Haris
Laporan Wartawan TribunBanten.com, Sobirin
TRIBUNBANTEN.COM, KABUPATEN LEBAK - Pelaku UMKM rumahan pembuat kue nastar di wilayah Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten sedang kewalahan memenuhi orderan di bulan Ramadan tahun ini.
Neni, pemilik UMKM yang memproduksi Kue Nastar di Kamoung Garung, Desa Cihujan, Kecamtaan Cijaku, Kabupaten Lebak, mengaku senang lantaran usaha kecil yang ditekuninya ini, setiap bulan Ramadan selalu kebanjiran orderan.
"Alhamdulilah untuk tahun ini orderannya memuaskan, di hari ke 6 di bulan suci Ramadan ini, orderan dari pelanggannya bisa tembus sampai angka 876 toples pesanan kue nastar yang sudah masuk dan sebagian sudah dikirim," katanya, Senin, (18/03/24).
Baca juga: Ramadan Tiba, Penjual Kolang-kaling Musiman Ketiban Berkah!
Usaha ini sudah ia tekuni selama 4 tahun terkahir.
Diakui Neni, untuk memiliki pelanggan sebanyak ini tidaklah mudah. Perlu perjuangan dan kesabaran.
"Tentu ini butuh perjuangan dan kerja keras juga pak, karena biasanya di setiap Ramadan sebelumnya, saya paling bisa menjual kue Nastar ini sebanyak 100 sampai 200 toples saja."
"Tapi Alhamdulillah, untuk tahun ini orderan rame bahkan saya targetkan di akhir Ramadan, bisa tembus sampai 1.000 toples orderan yang terjual," ucapnya.
Dituturkan Neni, para pelanggan yang membeli kuehnya ini hanya pelanggan lokal yang berad dk sekitaran wilayah Kecamatan Cijaku, Malingping dan Kecamatan Wanasalam, kue nastar tersebut biasa di jual dengan harga Rp 25.000 per toplesnya.
"Para pembelinya, baru juga warga sekitaran saja, seperti warga kecamatan Cijaku, Malingping dan kecamatan Wanasalam," katanya.
Baca juga: Omzet Pedagang Kurma di Pasar Induk Rau Kota Serang Ambles, Kalah Saing dengan Toko Online!
Diakui Neni, selain meraup keuntungan, usaha ini juga mampu mempekerjakan dan membawa manfaat bagi masyarakat sekitar.
"Dengan adanya usaha ini juga pak, selain saya memiliki penghasilan tambahan dibulan suci Ramadan, saya juga melibatkan para tetangga untuk membantu bekerja disini karena kalau kita kerjakan sendiri, kewalahan juga pak," katanya.
| Bacaan Doa ketika Menerima Zakat Fitrah, Lengkap dengan Artinya |
|
|---|
| Syarat Wajib Membayar Zakat Fitrah, Lengkap dengan Bacaan Niat untuk Diri Sendiri |
|
|---|
| Syahdunya Aloha PIK 2, Cocok Buat Ngabuburit Puasa Ramadan di Sekitar Tangerang - Jakarta |
|
|---|
| Pantai Indah di Kota Cilegon Ini Bisa Jadi Tempat Ngabuburit Asyik: Lokasinya Dekat Pelabuhan Merak! |
|
|---|
| Rekomendasi Kuliner Enak di Tangerang Banten yang Pas Buat Berbuka Puasa Ramadan: Nasi Jagal! |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.